Tabligh Akbar kembali digelar di Kabupaten Barito Kuala (Batola). Bupati Batola Hj. Noormiliyani AS mengundang ustadz-ustadz kenamaan dalam Tabligh Akbar yang direncanakan akan selalu digelar setiap bulannya ini, Kamis (2/6/2022).
Tabligh Akbar yang kembali di gelar di mesjid Al-Anwar Marabahan kali ini mengundang KH Fakhrudin Nur dari Kuala Tungkal Jambi. Berhadir pula dalam acara anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H. Hasanuddin Murad, Wakil Bupati H. Rahmadian Noor, Sekda Batola Zulkipli Yadi Noor, Forkopimda Batola, para asisten dan staf ahli dan para guru maupun Habib undangan yang berhadir.
Bupati dalam sambutannya berjanji akan menyelenggarakan Tabligh Akbar sebulan sekali hingga massa jabatannya dan Wakil Bupati H. Rahmadian Noor berakhir.
“Tabligh Akbar ini menjadi bentuk syiar Islam yang mencerminkan kehidupan masyarakat kita yang Agamis, ” terang putri Gubernur ke tiga Kalimantan Selatan (Kalsel).
Tambahnya, dengan dilaksanakannya Tabligh Akbar ini keturunan Datu Kalampayan ke tujuh ini berharap Kabupaten Barito Kuala selalu mendapat keberkahan dan karunia Allah SWT sehingga kehidupan masyarakat selalu dalam lindungan dan Allah SWT.
Penceramah KH Fakhrudin Nur menyampaikan ceramah tentang anugrah dalam hidup serta sabar dalam menghadapi cobaan. Sebelumnya KH Fakhrudin beserta rombongan dijamu di rumah jabatan Bupati di Marabahan. Selain makan bersama rombongan juga melaksanakan sholat maghrb serta Isya bersama Forkopimda dan tamu undangan lainnya. Selain di mesjid Al Anwar, KH Fakhrudin juga berceramah di Mesjid Al Istiqomah pada Jumat subuh (3/6).